loader

Empat Lawang Belum Bayar Listrik, Pasar Tebing Tinggi Gelap

Foto

EMPAT LAWANG, GLOBALPLANET - Informasinya, pada awalnya PJU tersebut telah befungsi dengan baik dan sangat bermanfaat bagi warga pengguna jalan. Adanya PJU tersebut selain sebagai penerangan jalan juga menambah keindahan kota di malam hari. Namun sekitar satu bulan belakangan, beberapa titik lampu jalan tersebut padam total atau tidak berfungsi sama sekali.

"Sudah ada sebulan, lampu jalan ini padam, kalau dulu semuanya lampu jalan hidup dan kami dangat terbantu penerangan lampu jalan. Kalau sekarang, bisa dilihat sendiri, gelap. paling penerangan jalan dubantu lampu dari toko dan rumah penduduk," kata Antoni, salah seorang pendagang di pasar Tebing Tinggi, Selasa (18/2/2020). Toni mengaku tidak tahu apa penyebab lampu jalan mati dan berharap agar lampu jalan segera menyalah.

Manager PLN Rayon Tebing Tinggi Dairobi, dikonfirmasi mengatakan untuk PJU bagian pemeliharaanya di Dinas Perkim. Dairobi mengaku, Kabupaten Empat Lawang memang ada tunggakan tagihan listrik. "Untuk saat ini PJU kabupaten Empat Lawang memang belum membayar tagihan listrik satu bulan masuk ke dua bulan," terang Dairobi, Selasa (18/2/2020)

Dikatakan Dairobi, pihaknya belum melakukan tindakan apa-apa, kalau memang betul lampu jalan mati karena menunggak harusnya semua lampu jalan di Kabupaten Empat Lawang padam, tidak hanya pasar saja

Share

Ads