loader

Wabup dan Ketua DPRD OKU Timur Timur Serahkan Bantuan untuk Warga Korban Banjir

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Wakil Bupati OKU Timur Fery Antoni, SE, mengatakan, bantuan yang disalurkan kepada masyarakat ini merupakan salah satu bukti keperdulian Pemkab OKU Timur dan Pemprov Sumsel kepada masyarakat. Terlebih saat ini selain terkena banjir juga dihadapkan dengan virus corona sehingga membuat masyarakat kesulitan dan membutuhkan bantuan.

Bantuan yang diserahkan berupa lima ton beras, yang diberikan kepada masyarakat  Kecamatan Madang Suku I sebanyak dua ton, Madang Suku II sebanyak dua ton dan BP Bangsaraja satu ton. Selain bantuan beras juga ada  indomie, minyak sayur, susu untuk ibu hamil,ungkapnya.

"Kita sadar bantuan yang kita berikan ini tentu tidak bisa memenuhi kebutuhan masyarakat namun setidaknya meringankan dan ini sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat,"terangnya.

Wabup juga mengatakan banjir dan virus corona itu merupakan musibah dan bencana yang sedang terjadi dan harus kita hadapi. Tentu dampak dari banjir banyak kerugian materi yang dialami masyarakat,jelasnya.

"Kita ingatkan masyarakat  terutama yang berada di pinggiran Sungai Komering untuk tetap waspada karena jika terjadi hujan di bagian hulu kemungkinan banjir akan terjadi, kita berharap itu tidak terjadi,"ujarnya.

Kepala BPBD OKU Timur Mgs Habibullah, menambahkan, saat ini wilayah yang mengalami banjir Kecamatan Cempaka, Semendawai Barat, Madang Suku 1.Untuk memenuhi kebutuhan air bersigmh warga korban banjir pihaknya membawa tangki air bersih ke lokasi banjir.

"Kesadaran masyarakat sudah cukup tinggi dan mengindahkan himbauan pemerintah yang kita hindari serangan penyakit dan kita suplay air bersih. Posko-Posko kesehatan harus tetap bekerja secara maksimal,"katanya.

Habib juga menambahkan, berdasarkan informasi semalam terjadi hujan deras di Pulau Beringin, karena itu potensi akan terjadi banjir tetap ada.

Untuk memantau perkembangan di lapangan Masyarakat Perduli Bencana, PRC, Tagana standby dan siap siaga.Saat seluruh petugas berada di lapangan dan yang berada di Posko bagian logistik.

Masyarakat perduli bencana yang bertugas memantau keadaan daerah masing-masing dan melaporkan keadaan disetiap wilayah ke Posko terpadu. Dari laporan petugas di lapangan akan diketahui setiap perkembangan di wilayah masing-masing.imbuhnya.

 

Share

Ads