loader

Kodim 0403/OKU Bedah Rumah Warga

Foto

OKU, GLOBALPLANET - Saat pertama kali ditinjau oleh Dandim 0403/OKU Letkol Arh Tan Kurniawan kondisi rumah berlantai tanah dengan dinding bambu kondisinya tidak layak huni. Beberapa bagian kayu penyangganya telah lapuk dimakan usia. Begitu juga dengan dinding kayu berubang di sana-sini. Jika rumah itu dibiarkan lebih lama, bukan tidak mungkin jika angin kencang menerjang akan roboh.

Namun di rumah tersebut ada aktivitas mulia  tempat anak-anak sekitarnya belajar Iqra dan Alquran. "Insya Allah jika rumah ini selesai direhab tidak hanya bermanfaat bagi keluarga Misnadi tetapi juga anak anak yamg belajar ngaji iqra maupun Alquran akan lebih nyaman," terang Dandim 0403/OKU Letkol Arh Tan Kurniawan, Kamis malam (30/07/2020).

Melalui program Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) Kodim 0403/OKU melaksanakan kegiatan karya bhakti untuk membantu masyarakat dan tetangga sekitar sekaligus dalam rangka menyongsong HUT ke-75 Kemerdekaan RI. 

"Kami merasa senang dan bangga dilibatkan dalam gotong royong seperti ini. Ini akan semakin memperkokoh hubungan TNI dengan masyarakat," tegas Pasiter Kapten Inf Kasimin.

Share

Ads