loader

Asik Santai di Atas Jembatan, Sumo Dikeroyok Hingga Mengalami Luka Tusuk

Foto

OKI, GLOBALPLANET - Menurut Kapolres OKI, AKBP Alamsyah Pelumpessy, melalui Humas Polres OKI, AKP Iryansyah mengatan, peristiwa pengeroyokan tersebut terjadi pada hari Sabtu 3 Oktober 2020 sekira pukul 17.50 wib. Saat itu, Kandarsyah (korban -red) sedang bersama temannya, Lenso Nando, duduk santai di atas jembatan Desa Talang Rimba.

Saat itu juga korban bertemu dengan pelaku, Piko (20) warga Desa Tulung Selapan diatas jembatan dan sempat terjadi cekcok mulut antara keduanya. "Pelaku dan korban sebelumnya pernah punya selisi paham dan bertemu di atas jembatan, kemudian terjadilah perkelahian antara keduanya," kata Iryansyah.

Lanjutnya, pada saat itu pelaku berhasil memukul korban dengan tangannya yang mengenai bagian dada sebelah kiri, tiba-tiba datang lagi pelaku bernama, Yones (24) warga Desa Tulung Selapan, yang memukul korban dengan menggunakan kayu dan mengenai kepala korban di bagian belakang, sehingga korban mengalami luka robek di kepala.

Selanjutnya datang lagi pelaku, Adi (48) warga Desa Tulung Selapan, yang membawa pisau lalu menusuk korban dibagian punggung belakang, sehingga korban mengalami luka tusuk di bagian pundak belakang sebelah kanan 

"Kemudian datanglah Lenso Nando yang langsung melerai pengeroyokan tersebut, lalu kemudian semua pelaku langsung melarikan diri dengan menggunakan speed boat," jelasnya.

Kemudian pada hari ini Kamis 22 Oktober 2020, Kapolsek Cengal, IPTU Dedy Suandy, SH, yangmendapatkan informasi kalau semua pelaku sedang berada dirumahnya yang berada di desa Tulung Selapan, kemudian Kapolsek Cengal langsung melakukan penangkapan bersama dengan Kanit Reskrim, Kanit Provost, Kanit Binmas, Kanit Intel serta personil Polsek Cengal lainnya.

Kapolsek Cengal bersama personil berangkat menuju rumah pelaku sekira pukul 22.00 wib, dengan menggunakan 2 unit speed boad dan sampai dirumah pelaku pada Jumat 23 Oktober 2020 sekira pukul 01.000 wib dan langsung melakukan penangkapan terhadap 3 pelaku yang saat itu sedang tertidur didalam rumahnya

"Selain 3 pelaku polisi juga berhasil mengamankan barang bukti pisau yang digunakan pelaku untuk menusuk korban dan saat ini 3 pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Mapolsek Cengal dalam keadaan aman," ungkapnya.

Share

Ads