loader

Geram dengan Ulah Pejabat, Bupati Lahat: Saya Ada Saja Berani

Foto

LAHAT, GLOBALPLANET. - “Kalau tidak hadir tapi ada wakilnya tidak apa-apa, tapi kalau semuanya tidak ada yang hadir keterlaluan. Dan lagi ada yang meninggalkan ruangan sebelum acara selesai, saya sedang ada saja berani meninggalkan bagaimana kalau saya tidak ada,” kata Cik Ujang geram, Selasa (16/2) di Gedung Pertemuan Pemkab Lahat.

Pantauan media ini, orang nomor satu di Bumi Seganti Setungguan ini sempat duduk di kursi paling belakang bersama para lurah, di acara yang pesertanya mulai dari asisten, staf ahli, kepala OPD, seluruh camat, dan seluruh lurah saat acara masih berlangsung. Cik Ujang sengaja duduk di kursi paling belakang, agar dapat melihat langsung dan memastikan peserta sosialisasi tidak meninggalkan ruangan, apabila ada dirinya langsung tahu.

“Tujuannya (acara sosialisasi) agar ASN di Pemkab Lahat mampu bekerja profesional dan berkualitas," ungkapnya, Bupati Lahat.

Cik Ujang juga menegaskan, tahun ini dirinya ingin maraton untuk kebaikan, pembangunan Kabupaten Lahat. Agar masyarakat bisa menikmati hasilnya, seperti pembangunan, jalan, sembako murah, berobat sekolah gratis, agar masyarakat makmur sejahtera. 

“Kinerja ASN juga harus dinilai. Orang pintar banyak, tapi yang mau bekerja keras yang dicari. Bekerja sesuai aturan, tidak ada lagi yang namanya asal Pak Bupati senang," sampainya, seraya mengharapkan momen ini bisa meningkatkan eksistensi dan profesionalitas ASN dalam bekerja.

Share

Ads