loader

Buka Musda IV Partai Golkar OKU Timur, Dodi: Kader Golkar Harus Banyak Turun ke Lapangan

Foto

OKU TIMUR, GLOBALPLANET.news - Dalam kesempatan itu, Dodi mengingatkan seluruh kader Partai Golkar, khususnya di OKU Timur untuk lebih sering turun kelapangan demi masyarakat. 

"Saya minta untuk anggota Fraksi Partai Golkar DPRD OKU Timur untuk terus turun ke lapangan demi masyarakat jika tidak saya tidak segan-segan mencoret nama saudara jika tidak mematuhi apa yang diwajibkan Partai kita," ujar Dodi.

Dikatakan Dodi, DPD Partai Golkar OKU Timur harus juga bersinergi dengan pengurus partai politik (Parpol) yang lain untuk membangun daerah. "Seluruh anggota Fraksi Partai Golkar bekerja sama dengan fraksi Parpol lain untuk mendukung program lumbung pangan sesuai potensi yang dimiliki oleh OKU Timur," tutur Dodi.

Ketua DPD Partai Golkar OKU Timur, H Beni Fefitson, mengatakan, Musda merupakan moment penting Partai Golkar OKU Timur. Sebab Musda merupakan forum tertinggi untuk mengambil keputusan yang tuntas dan paripurna.

"Kesadaran bersama untuk mempertahankan keadaan maupun situasi yang solid jauh lebih baik bagi perjuangan partai kedepan. Menjadikan pohon beringin, pohon yang teguh, menaungi berbagai tujuan dan kepentingan baik internal Partai Golkar, maupun eksternal Partai Golkar," ungkapnya.

Sementara, Plh Bupati OKU Timur Jumadi, S.Sos, menambahkan, OKU Timur dipimpin oleh kaum muda tentu ini akan semakin membuat kabupeten lebih maju dan berkembang. Dari dahulu Partai Golkar selalu mendominasi perolehan suara di OKU Timur. Ini membuktikan kaderisasi yang dilakukan partai ini berjalan dengan baik.

"Yang terpenting bagaimana cara masyarakat mengerti apa itu politik dan tujuannya," tandas dia.

Share

Ads