loader

Kapolres Prabumulih Nobar Sayap-Sayap Patah, Ambil Khikmah dan Jadikan Pelajaran

Foto

PRABUMULIH, GLOBALPLANET - Suasana haru dan menegangkan bercampur, saat rombongan Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK MH bersama para Pejabat Utama serta personel Polres Prabumulih dan beberapa Stakeholder (pemerintahan, Kajari dan awak media) melaksanakan nonton bareng film sayap-sayap patah di Bioskop City Mall Prabumulih, Sabtu (27/8/ 2022).

Film sayap-sayap patah yang diperankan oleh Nicholas Saputra dan Ariel Tatum itu menceritakan kisah nyata anggota densus yang gugur ketika peristiwa kerusuhan di Mako Brimob. Kerusuhan di Mako Brimob ini terjadi pada 8 Mei 2018 silam dan tercatat sebagai sejarah kelam yang menyedihkan.

Dalam peristiwa itu, sebanyak 155 narapidana terorisme yang mencoba membobol rutan Mako Brimob. Akibat insiden mengerikan tersebut, lima petugas densus dinyatakan gugur dan beberapa narapidana teroris divonis hukuman mati.

Film Sayap-Sayap Patah yang digawangi oleh sutradara senior Rudi Soedjarwo ini juga menggambarkan kondisi ketika anggota Polri dalam melaksanakan tugasnya.

“Mungkin kita bisa mengambil hikmah dari apa yang kita tonton dan pelajaran bagi keluarga, setidaknya bisa mencontoh dalam melaksanakan tugas kita harus siap, ikhlas dan loyalitas,” ungkap Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi, usai acara nobar.

Share

Ads