loader

Masyarakat OKI Berharap Perlombaan Bidar Diadakan Setiap Tahun

Foto

OKI, GLOBALPLANET - Antusiasnya para peserta mengikuti perlombaan bidar yang digelar oleh Karang Taruna Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), menjadikan momen lebaran pada tahun 2022 ini semakin semarak. Ditambah dengan hiruk pikuk ramainya masyarakat yang menyaksikan menjadi penyemangat bagi para peserta lomba.

"Lebaran tahun ini sangat berkesan, sesuai dengan apa yang kami harapkan bagi kaum milenial, yang kata temen-teman "Kayuagung, idak basah idak lebaran" ujar Oop warga Keluran Kayuagung Asli," Sabtu (8/5/2021).

Lanjutnya, walaupun hanya sekedar menyaksikan keseruannya tidak kalah asik dengan para peserta lomba bidar, lantaran saat menyaksikan tim perwakikan dari kelurahannya yang sedang berlomba.

"Berbeda dengan naik stempel (speedboad -red) yang asik namun berbahaya, namun untuk menyaksikan perlombahan bidar ini ternyata asik juga dan yang pasti aman. Kita berharap kegiatan ini dapat diadakan pada setiap tahun ketika lebaran," harap.  

Sementara itu, Gelek Apriadi alias Gelek Las, Menenger dari Pedamaran (urang diri) sangat antusias mengikuti perlombaan bidar yang di adakan di Sungai Komering, dirinya berharap kepada penyelenggara lomba agar perlombaan ini diadakan setiap tahun.

Di tambahkannya, sembari liburan keluarga yang lama di rantau yang sangat merindukan kegiatan kegiatan Bidar seperti ini imbuhnya

Share

Ads