loader

Dua Kali Gagal, Palembang PBS Optimis Menang

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Pelatih PBS, Mashudi bertekad meraih poin penuh di kandang untuk mengamankan posisi lolos ke babak empat besar (final four). Dari tiga laga sebelumnya, PBS baru sekali memetik kemenangan yakni saat menghadapi Jakarta Garuda 3-1 di Pekanbaru. Dua laga lainnya, pekan lalu, PBS tumbang di tangan Surabaya Bhayangkara Samator (888) 2-3 dan Jakarta Pertamina Energi (JPE) 1-3 di Purwokerto.

Saat ini, tim satu-satunya asal luar Pulau Jawa, itu berada di posisi keempat klasemen sementara, dengan nilai empat dari hasil satu kemenangan dan dua kekalahan. "Apapun kami akan berusaha mendapat dua kemenangan di Palembang, untuk memuluskan Iangkah ke final four," ujar Mashudi, yang pernah mengantarkan PBS menjuarai Proliga pada 2011 dan 2013.

Mengomentari dua calon lawan PBS di Bumi Palembang, Mashudi optimis mampu meraih poin. "Setidaknya satu kemenangan, syukur-syukur bisa mendapat dua kemenangan," tambahnya.

Di Palembang, enam tim putra dan lima putri akan saling bertarung memperebutkan posisi juara putaran pertama. Hingga putaran kedua, pekan Ialu di Purwokerto, Jawa Tengah belum ada tim yang sudah memastikan menjadi jawara di putaran pertama ini. Masih ada kemungkinan semua tim menjadi nomor satu.

Termasuk diantaranya tim putra tuan rumah Palembang Bank SumselBabel (PBS). Tim besutan pelatih senior Mashudi ini akan menjalani dua laga di kandang. Pertama, melawan Lamongan Sadang MHS Jumat (7/2/2020) dan keduanya lawan Jakarta BNI 46 , Minggu (9/2/2020)

"Fokus kami satu saja yakni pertandingan pertama melawan lamongan, dan latihannya lebih ditingkatkan apalagi setelah amunisi baru kita main dan diharapakn bisa memback up tim," pungkasnya

Area lampiran

Share

Ads