loader

HUT Bayangkara, Kapolres Prabumulih Sambangi Panti Asuhan

Foto
Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH didampingi Ketua Bhayangkari, Febbya Winika SE menyambangi PA Riyadhul Kholisin guna memberikan bantuan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76. (Foto: Hardoko

PRABUMULIH, GLOBALPLANET - Masih dalam suasana menyambut HUT Bhayangkara ke-76, Polres Prabumulih kembali mengelar bakti sosial (Baksos). Kali ini, menyambangi Panti Asuhan (PA) Riyadul Kholisin.

Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH bersama jajaran didampingi Ketua Bhayangkari, Febbya Winika SE langsung turun menyambangi Panti Asuhan tersebut, sekaligus menyerahkan bantuan sembako bagi penghuninya.

“Menyambut peringatan HUT Bhayangkara ke-76 ini, memang banyak kegiatan sosial dilakukan. Termasuk hari ini (kemarin, red), kita berkunjung ke Panti Asuhan Riyadhul Kholisin dan bisa berbagi. Kita salurkan bantuan sembako, semoga bermanfaat,” ujar Siswandi, sapaan akrabnya.

Baksos ini, akunya sebagai bentuk kepedulian Polri, khususnya Polres Prabumulih kepada masyarakat. “Polri akan terus di tengah masyarakat, memberikan solusi dan membantu permasalahan masyarakat,” tukas Pamen berpangkat 2 melati ini.

Setidaknya, bantuan ini bisa sedikit meringankan penghuni PA Riyadhul Kholisin. “Memang bantuannya, tidak seberapa. Ini, bentuk kepedulian kita terhadap sesama,” ujar Alumnus AKPOL 2022 ini.

Pengurus PA Riyadhul Kholisin, Giman mengatakan, berterima kasih atas kepedulian dan kepedulian Polres Prabumulih. “Semoga, bantuan diberikan ini berguna bagi kita. Dan, selamat atas hari jadinya ke-76,” pungkasnya. 

Share

Ads