loader

Corona Masuk PALI, Satu Positif Corona Warga Asal Tanah Abang

Foto

PALI, GLOBALPLANET - Diketahui, Kabupaten PALI hinggal Senin (25/5/2020) merupakan satu-satunya kabupaten nihil kasus Corona di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Namun, usaha tim satgas Covid-19 kabupaten PALI, kali ini harus lebih ekstra lagi. Salah satu warganya telah dinyatakan positif Covid-19.

Hal tersebut tertuang dalam laporan hasil pemeriksaan laboratorium Balai Besar Laboratorium Kesehatan Palembang, 24 Mei 2020 kemarin yang dirilis hari ini (Selasa 26/5/2020), yang menunjukan bahwa pasien asal Kecamatan Tanah Abang, laki-laki berusia 66 tahun dan saat ini berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di RS AR Bunda Prabumulih positif Covid-19.

Juru Bicara (Jubir) gugus tugas percepatan penanggulangan antisipasi Covid-19 Kabupaten PALI, dr Zamir Alvi SH MHKes membenarkan, bahwa hasil swab test tersebut menunjukan bahwa PDP asal Kecamatan Tanah Abang positif terpapar Covid-19 seperti hasil pemeriksaan laboratorium yang telah keluar.

"Ya benar, hasilnya positif. Mulai dirilis hari ini (Selasa, 26/5/2020), nanti rilis provinsi peta Kabupaten PALI tidak hijau lagi," jelas Jubir Covid-19 kabupaten PALI, Selasa (26/5/2020).

Lanjut dr Zamir, pihaknya masih menunggu 16 sample swab tes lagi yang akan keluar dari BBLK Palembang. Untuk status kasus pertama ini bisa saja impor karena ada keluarganya kembali dari Batam.

"Untuk sementara sudah ada 16 orang yang diambil sampel Swab Test dan masih akan menunggu hasil laboratorium. Dan hasilnya akan keluar 7 hingga 10 hari kedepan, dan ini sudah berlangsung satu minggu. Mudah-mudahan minggu-minggu ini kita akan mendapatkan hasilnya," imbuhnya.

Sementara, Bupati Ir H Heri Amalindo MM meminta kepada seluruh lapisan masyarakatnya, untuk tetap disiplin dalam menjalankan protokeler kesehatan dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Bumi Serepat Serasan ini.

"Kita berharap dengan adanya satu warga Kabupaten PALI positif Covid-19 ini, menjadi yang pertama dan yang terakhir dan warga tersebut bisa segerah pulih. Kepada masyarakat kita minta dengan sangat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, agar bisa mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah," pintanya.

Share