OKUT, GLOBALPLANET - Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 OKU Timur Yakub mengatakan, ada penambahan kasus terkonfirmasi covid-19 satu orang berinisial N umur 57 tahun, jenis kelamin perempuan, pekerjaan IRT dari Kecamatan Belitang. “Kasus 16 dinyatakan positif berdasarkan pemeriksaaan TCM yang dilakukan oleh RSUD OKU Timur di Tulus Ayu,” katanya dalam siaran, Rabu (15/7/2020).
Kasus 16 sebelumnya berstatus PDP dirawat di Rumah Sakit Islam Tagwa Belitang. Yang bersangkutan dirujuk ke Rumah Sakit Umum Kayu Agung. “Puskesmas Gumawang hari ini melakukan tracking contact dan didapat delapan orang kontak dengan yang bersangkutan terhadap delapan orang kontak ini dilakukan SOP covid-19,” tambahnya.
Yakub merincin, dari 16 kasus positif tersebut, 11 orang dinyatakan sembuh dan dua orang meninggal dunia. Sehingga yang masih dalam proses perawatan atau aktif hanya tiga orang.
Adapun ODP 390 orang, tiga orang proses pemantauan dan 387 selesai pemantauan. PDP 21 orang, satu orang proses dalam pengawasan dan 20 selesai pengawasan. "Masyarakat kita himbau untuk tetap waspada dengan tetap menjaga kebersihan, jaga jarak dan menggunakan masker jika keluar rumah," terangnya.