loader

Trump Tertinggal Jauh dari Joe Biden

Foto

USA, GLOBALPLANET. - Di negara ini, posisi Trump menguat karena hampir dua pertiga warganya menginginkannya terpilih kembali.

Sebuah jajak pendapat baru yang dilakukan oleh Direct Falls Institute dan diterbitkan oleh I24News pada Senin malam, mengungkapkan bahwa 63,3 persen orang Israel lebih suka petahana memenangkan kebali masa jabatan empat tahun, sementara hanya 18,8 persen yang menginginkan mantan wakil presiden era Obama dari Demokrat, Joe Biden, terpilih.

Sebagian besar dari mereka yang mengikuti survei percaya Trump akan lebih baik untuk Israel, sementara hanya sebagian kecil yang menunjukkan hal yang sama tentang Biden, seperti dilaporkan oleh Big News dan dilansir dari RMOL.id, Rabu (13/10).

Sebanyak 50,9 persen responden mengatakan seandainya Biden yang memasuki Ruang Oval, dia akan merusak hubungan kedua negara di masa depan. Selama ini Israel telah mengikat hubungan khusus antara Presiden Donald Trump dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Jajak pendapat dilakukan pada 6 Oktober dengan sampel 519 responden dewasa dari semua sektor populasi Israel. Kesalahan sampling statistik adalah + 4,4 persen, dengan probabilitas 95 persen.

Sebanyak 87,8 persen orang Israel mengatakan mereka mengikuti jalannya pemilihan AS.

Share

Ads