OKI, GLOBALPLANET - Anggota DPRD OKI diwilayah Dapil II, bakal memperjuangkan kesetaraan gaji Kepala Dusun (Kadus) dan Badan Pemusyawaraan Desa (BPD), yang dinilai terlalu kecil dibandingkan dengan Kepala Urusan (Kaur) yang ada di pemerintahan desa.
Hal ini disampaikan oleh anggota DPRD OKI dari Partai Gerindra, Mulkan Yahuza, saat menanggapi usulan yang disampaikan oleh Kedes Ulak Kemang, Daut, pada saat menggelar reses di Kecamatan Pampangan, Rabu (3/11/2021).
Dijelaskan Mulkan, pada kunjungan kerja dalam rangka Reses I Masa Sidang I Tahun 2021 - 2022, yang dihadiri oleh anggota DPRD OKI dapil II lainnya yakni, Irawansyah dari Partai Hanura, Pebriyansa Wardana dari Partai PDI Perjuangan, Juwariyah dari Partai NasDem dan Bayu Apriansyah dari Partai Demokrat, bahwa usulan tersebut akan mereka perjuangkan ditahun anggaran 2023 karena ditahun 2021 dan 2022 telah sahkan atau di ketok palu berbarengan dengan paripurna HUT OKI yang dihadiri oleh Gubernur Sumsel, H. Herman Deru.
"Untuk anggaran di tahun 2022 telah disahkan dan tinggal proses pengerjaan dan hal ini telah disahkan langsung yang dihadiri oleh Gubernur Sumsel, H. Herman Deru pada sidang paripurna HUT OKI. Untuk usulan tersebut akan kita perjuangkan di tahun 2023," ungkapnya.
Sebelumnya, Kades Ulak Kemang, Daut mengusulkan pentingnya kesetaraan gaji Kadus dan BPD dinilai sangat penting lantaran berkaitan dengan kinerja perangkat yang ada di desa.
"Hal yang wajar jika mereka minta dinaikan gajinya, karena Kadus memiliki wilayah tersendiri di desa dan BPD memiliki tugas dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan desa. Oleh karena itu agar tidak ada kecemburuan maka kami desa-desa yang ada di Kecamatan Pampangan mengsulkan kesetaraan gaji Kadus dan BPD," pintanya.
Sementara itu berbagai usulan juga disampaikan oleh masyarakat yang ada di Kecamatan Pampang, baik pembangunan infrastruktur dan lainnya.
Lalu disampaikan juga oleh anggota DPRD OKI dari Partai Hanura, Irawansyah, mewakili dari anggota DPRD OKI Dapil II bahwa usulan yang sudah diperjuangkan dan akan dibangun di tahun 2022 di Kecamatan Pampangan yakni, tembok penahan tanah (TPT) di Desa Jungkal, TPT Desa Sepang, Jalan Lingkar Desa Pampangan, pembangunan jalan Ulak Depati - Pulau Layang, TPT Desa Kuro dan Dusun Kuro Kolem, Jalan Pampangan - Lebung Batang, Pemeliharaan Jalan SP Padang - Pampangan.
Kemudian ditambahkan oleh Anggota DPRD OKI dari Partai PDI Perjuangan, Febriansyah Wardana yakni pembangunan jalan alternatif Desa Talang Cempedak - Ulak Depati yang mana akan diambil skala prioritas jalan mana saja yang telah rusak parah.