loader

Aklamasi, H Syahrul Effendi SH Pimpin Demokrat Pagar Alam 2022-2027

Foto

PAGARALAM, GLOBALPLANET - Berkat kekompakan lima DPAC Partai Demokrat se Kota Pagar Alam, H Syahrul Effendi, SH atau yang akrab disapa H Kalok pimpin Partai Demokrat Kota Pagar Alam periode 2022-2027. Terpilihnya H Kalok setelah dilakukannya Muscab IV Serentak Tahap II Demokrat Kota Pagar Alam, di Palembang, 16 Juli 2022.

Ketua DPAC Partai Demokrat Pagar Alam Selatan Ripan Akbar mengatakan, jika melihat sepak terjang H Kalok, pihaknya sangat yakin beliau bisa membangkitkan Partai Demokrat. Untuk itulah, kedepannya partai berlambang bintang segitiga merah putih ini bisa bersanding dengan pertai-partai lainnya pada Pileg, Pilkada, Pilgub maupun Pilpres kedepannya.

"Insya Allah kami yakin DPC partai Demokrat Kota Pagar Wlam dibawah pimpinan H. Syahrul Effendi akan semakin maju," ungkap dia.

Dikatakannya, diharapkan juga dibawah pimpinan H Kalok beliau juga bisa lebih mengibarkan Partai Demokrat di Kota Pagar Alam baik untuk pileg 2024 dan pilkada karena pihaknya yakin akan kinerja H Kalok sebelumnya.

"Jika berkata sesuai fakta H Kalok menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Demokrat di Kabupaten  Lahat di bawah kepemimpinan bapak Cik Ujang dan H Syahrul Effendi. Alhasil, Partai Demokrat di Kabupaten Lahat bisa meraih kemenangan," bebernya.

Untuk itulah, ditambahkan Ripan,  lima Ketua DPAC Kecamatan Partai Demokrta Kota Pagar Alam dan beserta rombongan pengurus DPC Partai Demokrat Pagar Alam berharap Partai Demokrat di Pagar Qlam bisa memenangkan pesta Demokrasi 2024 di kepemimpinan bapak H Syahrul Effendi seperti di kepemimpinannya di Partai Demokrat Kabupaten Lahat.

Sementara itu, Ketua Terpilih H Syahrul Effendi mengatakan, pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin untuk membuat partai ini makin berjaya. Untuk itulah, kedepannya bersama akar rumput Partai Demokrat yang dibawahi lima DPAC untuk terus saling bahu membahu sehingga bisa mencapai tujuan yang diinginkan bersama jelang Pileg, Pilkada, Pilgub dan Pilpres mendatang.

"Saya berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin Demokrat Kota Pagar Alam periode 2022-2027. Untuk itu, saya mengajak seluruh kader Demokrat untuk bersatu dan kompak dalam menyongsong pemilu 2024 mendatang," katanya.

Kemudian, dengan amanah yang sudah dititipkan ini, tambah H Kalok, pihaknya akan berupaya penuh mengambil kejayaan Demokrat seperti pada tahun-tahun sebelumnya. "Mari kita ambil lagi, kita harus bersatu untuk menjalankan ini, kompak untuk menambah kursi di DPRD dan DPR RI dapil satu dan dua," tegasnya.

Share

Ads