OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Dukungan terhadap pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) OKU Timur nomor urut 2, Fery Antoni, SE, MM-dr, Herly Sunawan,SH, (Kyai Fery-Mas Herly terus datang dan semakin tidak terbendung.
Diantaranya masyarakat Desa Muncak Kabau, Kecamatan Buay Pemuka Bangsa Raja, OKU Timur, yang menginginkan pasangan yang diusung PAN dan Partai Golkar serta koalisi masyarakat ini menjadi Bupati dan Wakil Bupati di Bumi Sebiduk Sehaluan.
Kehadiran sosok Kyai Fery selalu dinanti-nanti masyarakat. Bahkan setiap dirinya berkunjung masyarakat selalu berbondong-bondong menyambut dan mengajaknya berfoto.
Bahkan dalam Pilkada serentak 2024 masyarakat pesisir Komering khususnya di Desa Muncak Kabau menyampaikan mereka memilih calon bupati yang asli Komering.
M, Yusar salah seoramg masyarakat Desa Muncak Kabau, mengatakan jika Fery Antoni, SE, MM, merupakan orang asli Komering, karena itu masyarakat di Desa Muncak Kabau ini mendukung Fery menjadi Bupati OKU Timur.
"Fery Antoni asli Komering kenapa pilih yang lain. Ini pilihan kami masyarakat pesisir komering,"imbuhnya pada Sabtu (12/10/2024).
Menurutnya, masyarakat Desa Muncak Kabau ini hampir keseluruhan memilih Fery Antoni ini menjadi bupati.
"Iya kak, mutlak kami memilih Fery Antoni karena selain Fery ini asli Komering, juga letak desa kami ini berdekatan. Sehingga kapan lagi kami memiliki bupati asli Komering,"terangnya.
Sementara, Nirmala yang juga masyarakat Desa Muncak Kabau menyampaikan, sosok Fery ini terkenal baik dan ramah. Ini menjadi salah satu alasan kenapa masyarakat memilih Fery Antoni.
"Iya pak Fery ini sosok yang ramah dan baik. Pak Fery juga tak segan berbaur di tengah-tengah masyarakat. Ini sosok pemimpin yang kami idamankan yang selalu hadir ditengah masyarakat,"imbuhnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan, memang dari zaman Fery Antoni maju di DPRD OKU Timur kemarindukungan dari masyarakat Desa Muncak Kabau ini.
"Saat pak Fery Antoni ini maju di DPRD Kam OKU Timur banyak mendapatkan suara di Desa Muncak Kabau ini. Apalagi dalam Pilkada kali ini kami memastikan memilih Fery,"jelasnya.
Dia juga mengaku pada Pilkada kemarin tidak bisa memilih Fery Antoni. "Karena Pilkada kemarin Fery tidak bisa mencalonkan diri sehingga tidak bisa memilihnya. Pada pilkada ini kami akan memilih Fery Antoni,"terangnya.
Sedangkan, Calon Bupati OKU Timur nomor urut 2 Fery Antoni SE MM memohon doa restu kepada seluruh masyarakat, khususnya di jalur Komering untuk melanjutkan perjuangan.
"Dari hati yang terdalam saya memohon maaf dan mohon doa restu kepada ombai, akas, bibik, mamang, serta seluruh masyarakat untuk melanjutkan perjuangan,"jelasny.
Fery menjelaskan jika seluruh masyarakat merestui dan memberikan doa serta dukungan, sehingga perjuangan ini akan sama-sama dìraih.
"Semoga perjuangan ini bisa kita capai bersama, untuk itu mohon dukungannya agar saya bisa mewujudkan keinginan masyarakat lima tahun kedepan,"tuturya.