loader

Paslon 01 Unggul Pada Quick Count, Ini Kata RA Anita Noeringhati

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel No 01 Herman Deru - Cik Ujang untuk sementara Unggul dari hasil perhitungan cepat (Quick Count) pada Pilkada Sumsel 2024. 

Menanggapi hal tersebut, Calon Wakil Gubernur Sumsel No 03, RA Anita Noeringhati mengatakan, perhitungan cepat Quick Count itu sah - sah saja tetapi itu bukan hasil akhir KPU. 

Karena Real Count dan Quick Count dalam angka persentase yang sama hasilnya berbeda. "Dan kami input real count yang dari OKU Timur sudah 50 persen lebih, itupun angkanya 47 dengan 28, sekian unggul 01. Namun ini masih 23 persen yang masuk C 1," kata Anita Noeringhati diwawancarai, Rabu (27/11/2024) di rumah Cagub 03, Mawardi Yahya. 

Menurut Anita Noeringhati menjelaskan, kita berdasarkan C 1 dari saksi masuk ke sistem kami. "Pada sistem kami baru 23 persen masuk, Dengan hasilnya no 01 47 no 02 24 dan no 03 28, sekian," bebernya. 

Lanjutnya, saat ini belum seratus persen masuk. Seperti Banyuasin baru 5 persen, Palembang 10 persen lebih sedikit, "Jadi, kita lihat nanti hasilnya," tutupnya.

Sementara itu, dari pantauan langsung media ini, pada TPS 08 tempat Mawardi Yahya mencoblos, banyak masyarakat yang memilih pilihannya pada 03 dan unggul sangat telak. 

Di TPS 08, Kelurahan Karang Jaya, Kecamatan Gandus, Palembang. Dari 397 suara yang telah dicoblos, paslon Matahati berada di peringkat pertama dengan memperoleh 240 suara, diikuti paslon nomor urut 02 Eddy Santana Putra- Riezky Aprilia (ERA) dengan 91 suara.

Sedangkan paslon nomor urut 01 Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) berada di urutan ketiga dengan memperoleh 53 suara. Lalu, suara tidak sah ada 13 surat suara dan surat suara sah ada 384 suara.

Share

Ads