OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H,/2025, Polsek Buay Pemuka Peliung, Polres OKU Timur, Polda Sumsel, pada Jumat (28/02/2025) menggelar kegiata Bakti sosial (Baksos)
Kapolres OKU Timur AKBP Kevin Leleury, SIK, MSi, melalui Kapolsek Buay Pemuka Peliung, Iptu Wilson Hutahaean, SH, mengatakan, kegiatan Baksos berlangsung di di Masjid Nurul Barokah Desa Banumas Kecamatan Buay pemuka Peliung, OKU Timur
Kegiatan Baksos dipimpin oleh Kapolsek Buay Pemuka Peliung Iptu Wilson Hutaean,SH. dan diikuti oleh seluruh personil, marbot dan ta'mir Masjid Nurul Barokah.
Kegiatan Baksos dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 Polres OKU Timur oleh Polsek Buay Pemuka Peliung yang dilaksanakan di Masjid Nurul Barokah Desa Banumas, diantaranya membersihkan halaman, teras masjid, tempat wudhu, dan di dalam masjid. Memberikan bantuan kepada ta'mir Masjid, Ustadz Mir'an dan marbot berupa Sembako.
"Kegiatan Baksos ini merupakan salah satu bentuk perhatian kita kepada masyarakat,"ungkapnya.(dadang dinata)