OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Vaksin tersebut rencananya akan ditempatkan di gudang penyimpanan Dinkes OKU Timur, selanjutnya akan di distribusikan ke tiga rumah sakit yang ada di Bumi Sebiduk Sehaluan
"Sabtu 30 Januari 2021 sekitar pukul 09.00 Wib, Vaksin Sinovac akan didistribusikan ke RSUD OKU Timur dan pada Senin akan dilakukan lounching di RSUD OKU Timur," terang Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 OKU Timur, Yakub, S.KM, pada Jumat (29/01/2021).
Kemudian pada Selasa Vaksin Sinovac tersebut akan didistribusikan lagi ke tiga rumah sakit yang ada di OKU Timur. Kemudian pada hari Rabu (03/02/2021) akan dilakukan pelaksanaan Vaksinasi kepada 4.340 Tenaga Kesehatan (Nakes) yang ada di kabupaten ini.
"Sebanyak 4.340 Tenaga Kesehatan, 10 dari Fokopimda, tokoh masyarakat, tokoh agama serta Ketua Organisasi Profesi yang akan dilakukan Vaksinasi tahap awal pada hari Rabu 03 Februari 2021,"ungkapnya.
Setelah 14 hari dari Vaksinasi tahap awal akan kembali dilakukan Vaksinasi tahap kedua. Untuk Vaksinasi tersebut akan dilakukan beberapa tahap dan penilaian apakah layak maupilun tidak untuk divaksinasi.
"Bagi Nakes yang divaksinasi akan dilakukan beberapa tahapan dari registrasi, penilaian layak maupun tidaknya untuk vaksinasi. Sementara sampai saat ini belum ada penolakan dari Nakes yang akan Vaksinasi, seluruhnya setuju karena tenaga kesehatan sudah mengetahui Vaksin tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan kita agar terhindar dari Covid-19,"tambahnya.