loader

Kampung Tangkal Corona Sekaligus Cegah Karhutla dan Isu-Isu Provokatif

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya, SH, SIK, mengatakan, pembentukan kampung tangkal Corona, merupakan salah satu cara untuk mencegah dan menangkal penyebaran Covid 19, yang hingga saat ini masih mewabah. Melalui Kampung Tangkal Corona diharapkan akan lebih meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap penyebaran virus corona.

"Seluruh yang sudah kita jadikan kampung tangkal corona kita dorong juga untuk bantu masalah Karhutla dan tangkal isu-isu provokatif serta SARA  terkait Pilkada OKU Timur,"ungkapnya.

Kampung Tangkal Corona yang sudah dibentuk selain untuk mencegah  penyebaran virus corona juga dijadikan sarana untuk mencegah terjadinya Karhutla dan menangkal isu-isu profokatif terlebih tidak lama lagi akan berlangsung Pilkada.

Erlin juga menambahkan masyarakat juga diimbau untuk selalu waspada dan mengantisipasi terjadinya Karhutla yang bisa terjadi kapan saja. Kepedulian masyarakat sangat diharapkan demi kebaikan bersama. Karena itu masyarakat selalu diingatkan jika akan membuka lahan baik untuk perkebunan maupun persawahan agar tidak melakukannya dengan cara membakar. Karena dampaknya sangat buruk bagi lingkungan dan kesehatan.

"Kita imbau masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan karena dampaknya kurang baik dan mengganggu kesehatan,"ujarnya 

Sebelumnya Polres OKU Timur juga sudah melaunching Kampung Tangkal corona di Desa Suko Mulyo Kecamatan Martapura, OKU Timur.  Desa Suko Mulyo menjadi percontohan kampung tangkal corona di Bumi Sebiduk Sehaluan. Program ini sudah dicanangkan oleh Polda Sumsel, sebagai bentuk aksi nyata pencegahan. Kampung tangkal corona dilengkapi dengan rumah isolasi, yang bisa dipakai jika harus melakukan isolasi.

Share

Ads