loader

Dua Bulan Sumsel Tak Dikunjungi Wisman, TPK Hotel Berbintang Turun

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - "Selama 2 bulan berturut-turut Sumsel tidak dikunjungi Wisman akibat Pandemi Covid-19, akan tetapi dari rentang waktu Januari-Maret tercatat 2.297 wisman dari berbagai negara yang berkunjung," terang Kepala BPS Provinsi Sumsel Endang Tri Wahyuningsih, ketika menyampaikan update inflasi dan pariwisata Sumsel via daring, Rabu (1/7/2020).

Dilihat dari asal negara, jumlah wisman terbanyak yang berkunjung ke Sumatera Selatan pada periode Januari - Mei 2020 yang melalui bandara Sultan Mahmud Badarudin II adalah warga negara

Malaysia sebanyak 1.245 kunjungan (54,20 persen), diikuti oleh Singapura sebanyak 376 kunjungan (16,37 persen) dan warga negara Tiongkok sebanyak 87 kunjungan (3,79 persen).

Di bulan Januari 1.007 wismanyang berkunjung, Februari 842 wisman, dan Maret hanya ada 448 wisman. Untuk April dan Mei sama sekali tidak ada wisman.

"Pada bulan Mei 2020 tidak ada wisman yang berkunjung ke Sumatera Selatan melalui pintu masuk Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang karena Covid-19. Sehingga berdampak terhadap TPK Hotel Berbintang di Sumatera Selatan. Mei 2020 sebesar 18,94 persen, turun 0,49 poin. Rata-rata Lama Menginap tamu hotel bintang pada Mei 2020 adalah 1,73 hari, atau turun 0,31 hari," tuturnya.

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang pada bulan Mei 2020 tertinggi terjadi pada hotel bintang satu sebesar 29,05 persen dan terendah pada hotel bintang dua sebesar 15 persen.

Rata-rata lama menginap seluruh tamu hotel bintang bulan Mei 2020 tercatat sebesar 1,73 hari, turun sebesar 0,31 hari dibanding April 2020 yang sebesar 2,04 hari.

"Di samping itu Rata-rata lama menginap tamu asing adalah 2,59 hari, naik sebesar 1,48 hari dibanding April 2020 yang sebesar 1,11 hari dan rata-rata lama menginap tamu domestik bulan Mei 2020 adalah selama 1,73 hari, turun 0,31 hari dibanding April 2020 yang sebesar 2,04 hari," pungkasnya

Share

Ads