loader

Percha Serahkan Bantuan Enam Mobil Ambulan

Foto

PAGARALAM, GLOBALPLANET - Percha mengungkapkan, dirinya sengaja membawa usulan OKU Timur, OKI dan Pagaralam jauh-jauh dari pantauan PTBA. Hal ini agar masyarakat yang jauh bisa ikut merasakan perhatian.

"Saya sengaja membawa usulan OKU Timur, OKI dan Pagaralam. Hal ini agar CSR yang jarang sampai ke Kabupaten/Kota yang jauh dari lokasi PTBA mulai saat ini sampai," kata Percha, disela-sela memberikan bantuan di Griya Agung, Kamis (23/7).

Dikatakan Percha, sebenarnya usulan mobil ini dilakukan pada Desember 2019 mendatang. Jelas, bantuan ini sangat dinanti-nantikan. Beruntung, bantuan ini sudah disalurkan dengan baik.

Sementara itu, Senior Manager CSR PTBA Zulfikar Azhar mengatakan, sebagai kepedulian kepada masyarakat Sumsel, PTBA memberikan semampu mungkin. Jika kondisi baik maka akan dilakukan dengan baik, namun jika kondisinya tidak memungkinkan akan dilakukan dengan seadanya.

"Meskipun sulit kita tetap membantu lima unit mobil ambulance," kata dia. 

Ditambahkan Zulfikar, saat ini bukan hanya PTBA yang ikut terkena imbas Covid-19. Alhasil, peruhaan tambang batu bara ini kondisinya sangat sulit. Namun, meskipun demikian pihaknya terus melakukan hal yang terbaik.

Share

Ads