loader

Puncak Arus Penumpang Masa Nataru Diprediksi Terjadi Pekan ini

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Plt Executive General Manager Bandara Internasional SMB II Angkasa Pura II, Vinsensius A Lacak mengatakan selama masa Natal dan tahun baru aktivitas lalu lintas penumpang yang berangkat mencapai 4.000 hingga 5.000 orang per hari. Akan tetapi angka ini menurun dibandingkan masa Nataru tahun 2019.

"Dibandingkan tahun lalu, jumlah penumpang periode Nataru tahun 2020 turun sebesar 64 persen. Untuk pergerakan penumpang rata-rata sebelum periode nataru di masa pandemi saat ini ± 3.709 pax/hari, sedangkan menjelang periode nataru pergerakan penumpang rata-rata ± 4.008 pax/hari (naik 8%), " ungkap Vinsensius usai Apel persiapan menjelang Natal dan Tahun baru, Jumat (18/12/2020).

Saat ini menurutnya, puncak belum terlalu terasa karena calon penumpang masih dalam masa kerja. "Puncak terjadi diperkirakan dalam pekan ini atau beberapa hari ke depan pasalnya, para calon penumpang telah mengambil cuti pada waktu tersebut, " katanya.

Sebanyak 19 rute dari 9 maskapai penerbangan dari Bandara SMB II pun telah kembali di buka dengan tambahan rute baru yakni Pagaralam dan Way Kanan. Untuk Air Asia dengan rute Palembang-Cengkareng terhitung mulai tanggal 15 Desember 2020 hingga 27 Maret 2021 Serta Susi Air dengan rute penerbangan Pagar Alam dan Waykanan terhitung mulai tanggal 25 November hingga tanggal 31 Desember 2020.

"Rute-rute ini diantaranya Cengkareng, Surabaya, Padang, Semarang, Tanjung Karang, Yogjakarta, Pangkal Pinang, Batam, Halim Perdana Kusuma, Bandung, Bengkulu, Pekanbaru, Kuala Namu, Solo, Denpasar, Jambi, Lubuklinggau, Pagaralam dan Way kanan, " jelasnya.

Langkah-langkah persiapan mengantisipasi peningkatan penumpang ini dilakukan selama pada tanggal 18 Desember 2020 sampai 4 Januari 2021. Dengan membuka posko Nataru. 

Ia menambahkan, angkutan udara Natal dan Tahun Baru 2020/2021 dipastikan tetap memenuhi Protokol Kesehatan, untuk mengantisipasi antrian di Bandara para penumpang diharapkan Tiba di bandara 2 jam sebelum keberangkatan dan membeli tiket Pesawat melalui ticket online.

"Fasilitas pendukung kami sediakan Rest Area, Nursery Room, Kids Zone, Akses Fast Track Untuk Disabilitas, Charging Station, Co Working Space, Baby Stroller, Free Wifi, Internet serta tersedia fasilitas yang mendukung protokol kesehatan seperti Hand Sanitizer, Pengukur Suhu
Tubuh, Penyemprotan Desinfektan secara rutin, Sign Physical Distancing dan wajib memakai masker dalam area Terminal, " tutupnya. 

Share

Ads