loader

Pembangunan Pagar TPU di Banyuasin Tuai Keluhan Masyarakat, Terkesan Asal-Asalan

Foto

BANYUASIN, GLOBALPLANET.news - Salah satunya di Komplek TPU Desa Rejodadi Kecamatan Sembawa Banyuasin. Di Komplek TPU itu pagar yang dibangun tepat di atas pemakaman. “Kasihan, orang sudah mati masih saja disiksa,” ujar Edi salah satu warga Banyuasin.

Dia menyebut pihak pekerja pembangunan pagar tidak beretika dan kurang ajar.  “Harusnya makam itu dipindahkan terlebih dahulu, baru dibangun pagar.” tegas dia. “Atau bentuk pagarnya diubah, jangan seperti itu, tepat di atas makam warga,” sambung dia.

Belum diketahui makam tersebut milik siapa, namun dia berujar jika ahli waris malam itu masih berdomisili di Desa Rejodadi. “Masih warga di desa ini,” tegas dia. 

Tahun lalu dikerjakan sebanyak empat titik diantaranya Desa Lalang Sembawa, Mainan, Musi Landas dan Rejodadi. Dikhawatirkan ada pembangunan pagar kuburan lainnya terjadi hal yang serupa. 

Sementara itu, Ketua AMP2B  Nasrul, sangat menyayangkan, proyek pembangunan pagar yang tidak bermoral tersebut. "Kami harap kuburan itu segera dipindahkan atau pagar tersebut di roboh saja. Jangan sampai warga Banyuasin mendatangi intansi terkait untuk meminta pertanggung jawaban, dan jangan sampai terjadi hal serupa di tempat lain," pungkas dia. 

Share

Ads