MEDAN, GLOBALPLANET - Diperkirakan ada 3 wilayah Kecamatan mengalami gelap gulita selama beberapa menit, dimulai pukul 06.40 WIB.
Berdasarkan keterangan resmi pihak Pos Pengamatan Gunungapi Sinabung BMKG Medan yang diperoleh sejumlah media, disebutkan tiga kecamatan yang mengalami gelap gulita itu akibat terkena sebaran abu vulkanik yakni Kecamatan Tiganderket dan Kecamatan Kutabuluh, dan Kecamatan Tigabinanga.
Sejumlah desa yang berdekatan dengan tiga kecamatan itu juga sempat mengalami gelap gulita walau tidak parah.
BMKG menhyebutkan, erupsi kali ini menimbulkan letusan dan membuat jarak luncur guguran awan panas sepanjang 2000 meter ke arah tenggara dan timur dengan amplitudo:120 milimeter (mm) dengan durasi: 229 detik ke arah angin barat-baratdaya.
Disampaikannya bahwa saat ini Gunung Sinabung berada di Level III (Siaga). BMKG menghimbau masyarakat dan pengunjung agar tidak beraktivitas di desa-desa dalam radius tiga kilometer (km) dari puncuk Gunung Sinabung, termasuk larangan beraktivitas di desa-desa yang warganya sudah direlokasi.
Warga juga dilarang beraktivitas dalam radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.
Jika terjadi hujan abu, ujar pihak BMKG, masyarakat dihimbau memakai masker bila keluar rumah untuk mengurangi dampak kesehatan dari abu vulkanik.
"Warga juga dihimbau untuk mengamankan sarana air bersih serta membersihkan atap rumah dari abu vulkanik yang lebat agar tidak roboh. Masyarakat yang berada dan bermukim di dekat sungai-sungai yang berhulu di Gunung Sinabung agar tetap waspada terhadap bahaya lahar," ujar BMKG dalam keterangan resminya.