loader

4 Pegawai Naik Pangkat, Karutan Prabumulih: Jadikan Motivasi untuk Meningkatkan Kinerja

Foto

PRABUMULIH, GLOBALPLANET - Karutan Klas IIB Prabumulih Kanwil Kemenkumham Sumsel, kembali menggelar upacara kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang dilaksanakan di halaman Rutan Klas IIB Prabumulih, Rabu (8/12/2022). Total ada empat pegawai yang naik pangkat pada periode Desember ini, yang bertepatan Ulta Karutan.

Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Prabumulih, David Rosehan Amd IP SH memimpin langsung upacara pelantikan kenaikan pangkat serta penyematan tanda pangkat kepada empat orang pegawainya. 

Upacara yang dirangkai dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) dan dilanjutkan dengan penyematan tanda pangkat baru serta pemberian SK oleh Karutan. Rabu (8/12/2022). 

Karutan David Rosehan berpesan kepada pegawai agar memiliki kesadaran yang lebih tinggi atas tugas dan tanggung jawab serta bekerja keras agar kinerjanya lebih meningkat serta perubahan pola pikir dan mindset dalam kehidupan sehari-hari.

Ungkapnya, kenaikan pangkat adalah penghargaan yang diberikan atas prestasi kerja dan pengabdian Pegawai Negeri Sipil terhadap Negara, serta sebagai dorongan kepada Pegawai Negeri Sipil untuk lebih meningkatkan prestasi kerja dan pengabdiannya. Kenaikan pangkat juga merupakan hak pegawai dan ini sudah diatur Undang-Undang. "Jangan sampai dalam pangkat yang lebih tinggi justru kinerjanya makin menurun, "urainya. 

"Selamat kepada pegawai yang naik pangkat. Ini merupakan hasil dari jerih payah dan sumbangsih kepada Negara dan semoga bisa menjadi penyemangat bagi pegawai lainnya (yang belum naik pangkat) dan untuk pegawai yang telah naik pangkat bisa semakin semangat memberikan inovasi dan sumbangsih terbaik bagi negara," Tekannya. 

Lanjutnya, Ada tiga pegawai sebelumnya Golongan II/C ke Golongan III/A, dan satu dari III/A naik satu tingkat menjadi  III/B. "Tingkatkan kinerja, selalu menjaga Integritas. Secara administratif sudah memenuhi syarat undang-undang kepegawaian jelas David sembari menyebutkan keseluruhan pegawai di rutan ini berjumlah 69 orang. 

"Bisa tertunda kenaikan pangkat karena prilaku kurang baik, seperti halnya, narkoba, jarang masuk, pelanggaran administrasi lainnya. Dan alhamdulillah untuk pegawai kita disini belum ada, dan Mudah-mudah tidak terjadi,” harapnya. 

Terakhir, pria humoris ini berpesan, tetap tingkatkan kinerja, apalagi sudah naik golongan tentu beben pekerja semakin berat. Namun jadikan pekerjaan ini sebagai ladang  ibadah."berbuat baik sesama manusia, apalagi tempat rutan ini tempat pembinaan bagi narapidana." tutupnya. 

Share

Ads