loader

Tingkatkan Sinergitas, Polsek Jambi Timur Terima Kunjungan Senkom Mitra Polri

Foto

JAMBI, GLOBALPLANET - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Jambi Timur AKP Yumika Putra menerima kunjungan kehormatan (Audiensi) pengurus Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi, Senin (12/12/2022) 

Kunjungan silaturahmi tersebut dipimipin langsung oleh Ketua Senkom Mitra Polri Kecamatan Jambi Timur Cahaya Darma yang didampingi oleh Pembina Suparlan, Wakil Ketua 1 Paimin, Wakil Ketua 2 Kasdi dan Bendahara Marsudi.

AKP Yumika mengatakan, Organisasi Masyarakat (Ormas) Senkom Mitra Polri sudah tidak asing lagi di kepolisian, dirinya sudah mengenal Senkom cukup lama sejak berdinas di Polsek Telanaipura. 

"Waktu saya dinas di Polsek Telanaipura, Senkom disana selalu koordinasi, Senkom selalu dilibatkan dalam kegiatan Operasi Natal dan Tahun Baru (Nataru) maupun Operasi Ketupat," ujarnya

Tak hanya itu, AKP Yumika juga berharap, sinergi antara Polri dan Senkom kedepannya akan lebih ditingkatkan lagi, dengan selalu berkoordinasi dan saling memberikan informasi. 

"Senkom memang dari pusat sampai ke daerah sudah terstruktur membantu tugas Polri terkait informasi dan gangguan kamtibmas, terimakasih atas kerjasamanya selama ini, silahkan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru nanti bergabung di Pos Pam dan Pos Yan yang sudah kita siapkan," jelasnya

Sementara itu, Ketua Senkom Mitra Polri Kecamatan Jambi Timur Cahaya Darma mengatakan, Senkom akan selalu membantu tugas Polri demi terciptanya Kamtibmas

"Seperti tahun-tahun sebelumnya, Senkom akan selalu membantu kepolisian dalam beberapa kegiatan operasi seperti Ops. Nataru maupun Ops. Ketupat, semoga keberadaan Senkom bisa bermanfaat untuk masyarakat khususnya di wilayah Jambi Timur," ungkapnya

Lanjut Darma, untuk kegiatan pengamanan Nataru nanti, Senkom akan melibatkan anggota sebanyak 25 personel. 

"Ada 25 personel Senkom yang akan kita terjunkan untuk gabung di Pos Pam dan Pos Yan yang ada di Jambi Timur, semua kita bekali dengan alat komunikasi (alkom) HT, Laptop dan HP," pungkasnya

Share

Ads