PRABUMULIH, GLOBALPLANET - Kapolres Prabumulih Polda Sumsel AKBP Witdiardi SIK, saat menerima Kunjungan PT KAI Wilayah II di Polres Prabumulih memberikan masukan dan meninjau ulang perlindungan pintu perlintasan rel kereta api di wilayah hukumnya.
Dalam arahannya, Kapolres Prabumulih memberikan masukan untuk menambah perlindungan pintu rel kereta api di beberapa titik yang dianggap sangat membahayakan.
Ucapnya, ada beberapa perlintasan rel kereta api yang tidak memiliki pintu penghalang, dan ini sudah kita sampai kepada PT KAI Wilayah II saat berkunjung di Polres Prabumulih, terangnya kamis (15/12/2022).
Banyaknya intensitas kendaraan yang melintas di perlintasan kereta api tanpa palang pintu menjadi perhatian penting untuk di antisipasi lakalantas di perlintasan kereta api, seraya memaparkan lokasi pintu yang dianggap urgent.
Mulai dari, perlintasan rel sungai Medang Kecamatan Cambai, perlintasan Jalan pakjo Taman Murni Kecamatan Prabumulih Timur, perlintasan Simpang Empat Patih Galung, Prabumulih Barat dan Jalan Tromol Kelurahan Sukajadi, beber Kapolres humoris ini.
Selain palang pintu penjagaan di perlintasan kereta api dianggap penting karena menyangkut keselamatan pengguna jalan dan penumpang kereta api yang semakin padat terlebih untuk Prabumulih sudah memiliki doble tack Kereta api “ tutup Kapolres.