OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Kapolres OKU Timur Polda Sumsel AKBP Nuryono, SH, SIk, MM, menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat di wilayah hukum Polsek Belitang I.
Saat melakukan kegiatan Jumat Curhat pada Jumat (30/12/2022) kapolres didampingi Kasat Intelkam Iptu Arie Gusman, SE dan Kapolsek Belitang I AKP Zahirin
Kepada masyarakat yang hadir Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono, SH, SIK, MM, mengungkapkan, berkat dukungan dan partisipasi masyarakat serta kerja maksimal kepolisian kondisi Bumi Sebiduk Sehaluan semakin kondusif.
Langkah yang dilakukan Polres OKU Timur salah satunya dengan memasang ETLE, saat ini di Belitang telah dipasang ETLE dan sudah terpasang 53 titik CCTV yang tersebar di dalam desa Kecamatan Belitang I.
Tujuan pemasangan ETLE untuk tertib lalu lintas sedangkan CCTV untuk meningkatkan keamanan,kata mantan Kanit Resmob Poltabes Palembang ini.
"Pada malam tahun baru dan tahun baru 2023 kita dari Polres OKU Timur akan melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurangi kemacetan di wilayah Belitang,"terang mantan Kapolres Lubuk Linggau ini.
Kesempatan Jumat Curhat tersebut salah satu tokoh masyarakat Mayor Romli mengaku bangga dan senang dengan kepemimpinan Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono, SH, SIK, MM, yang sering turun ke lapangan dan bertemu serta berdialog dengan warga sehingga terjalin silurahmi yang baik antara warga dan pihak kepolisian.
"Kami doakan kedepan semoga karir pak Kapolres semakin sukses dan cemerlang,"tambahnya.
Sedangkan Ketua Forum Kades Belitang I Syafie mengatakan apresiasi dan terimakasih kepada pihak kepolisian terutama Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono, SH, SIK, MM, yang selalu langsung bertemu warga dan berkomunikasi tentang Sitkamtibmas dalam giat Jumat Curhat. Kegiatan ini juga menambah wawasan masyarakat tentang bagaimana menjaga Kamtibmas.
"Kami doakan dan kami yakin Insya ALLAH karir pak Nuryono moncer dan dimudahkan dalam menjalankan tugas,"ungkapnya.
Dalam kesempatan Jumat Curhat, Kapolres membagikan Sembako kepada masyarakat dan tukang ojek.
Ucapan terima kasih disampaikan salah satu warha Sri Utami mengaku terharu dan sangat berterima kasih atas perhatian Kapolres kepada masyarakat yang kurang mampu ini.
"Terimakasih pak Kapolres yang sudah selalu memberikan perhatian kepada kami masyarakat yang membutuhkan bantuan dan perhatian,"jelasnya