loader

Gubernur Sumsel Siapkan Dana Bantuan Bagi Mahasiswa Terdampak Covid-19

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Agar bantuan keringanan biaya itu tepat sasaran, sejumlah mahasiswa beraudiensi dengan Gubernur Sumsel dan berinisiatif membentuk Tim Gugus Tugas guna mengawal penerima bantuan keringanan UKT, di ruang rapat kerja Gubernur pada Kamis (11/6) siang.

"Saya ucapkan terima kasih atas apresiasi para mahasiswa. Sebab dari pengamatan saya dan tim beserta jajaran bahwa yang terkena dampak covid-19 ini bukan hanya pelaku usaha, orang-orang rentan termasuk juga mahasiswa dengan dampak yang berbeda- beda, dari dampak aspek kesehatan, aspek ekonomi, termasuk mahasiswa yang masih menjadi tanggungan orang tua," ujar gubernur.

Sesuai dengan imbauannya Herman Deru meminta agar PTN/PTS menyinkronkan kemampuan PT dan kemampuan mahasiswa. "Imbauan itu disinkronkan. Saya katakan sesuai dengan kemampuan lembaga, jika PTN sangat bergantung dengan tempatnya bernaung yaitu Dirjen Dikti dan Kementrian Pendidikan dan untuk UIN misalnya itu tergantung pada Kementrian Agama serta untuk PTS ada di bawah naungan LII Dikti," paparnya.

Tak hanya itu, Herman deru juga menjelaskan bahwa pemerintah provinsi Sumsel sudah menyiapkan cadangan dana untuk mahasiswa yang akan membutuhkan bantuan tersebut.

"Bagi yang tidak mampu untuk memberikan potongan itu Pemprov Sumsel juga sudah menyiapkan cadangan dana lebih kurang lebih Rp10 Miliar dan program Rp 1 juta 1 tahun per mahasiswa yang diusulkan sesuai data baik PTN maupun PTS untuk saat ini," katanya.

Herman Deru juga mengingatkan agar dapat menggunakan bantuan ini tepat sasaran dan tidak disalahgunakan. "Namun saya mengimbau kita tidak boleh gegabah, oleh sebab itu saya berikan surat kedua setelah bertemu dengan Aptisi dan PTN saya meminta data mahasiswa yang belum menerima bidikmisi, yang belum menerima PPA dengan syarat keluarganya tidak mampu dan masuk di dalam data TKS (terpadu kesejahteraan sosial) agar bantuan tersebut tepat sasaran dan tidak disalahgunakan," katanya.

Share

Ads