loader

Bupati Serahkan BLT DD dan Bantuan Kemensos Secara Simbolis

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Penyerahan bantuan BLT DD tersebut didampingi Kepala Dinas (Kadin) Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), H, Rusman, Camat Martapura Herlius, Lurah, dan kepala OPD di Kantor Kecamatan Martapura, Selasa, (16/06/2020).

Bupati OKU Timur HM Kholid Mawardi mengatakan, di Kecamatan Martapura yang menerima BLT DD ada sembilan desa dan tujuh kelurahan. Untuk desa mendapatkan bantuan BLT DD dan kelurahan mendapatkan bantuan dari Kemensos.

"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang menerima. Namun jika ada masyarakat yang mampu tapi menerima bantuan ini kiranya mempunyai kesadaran diri, supaya bantuan tersebut bisa dialihkan kepada yang berhak menerima,"katanya.

Kecamatan Martapura merupakan ibu kota dari Kabupaten OKU Timur, untuk itu Kecamatan Martapura harus lebih maju supaya menjadi kota agropolitan kedepannya, serta dapat menjadi kota produksi hasil pertanian.

"Saya harap masyarakat di Bumi Sebiduk Sehaluan ini bisa menjadi pelaku ekonomi supaya kesejahteraan masyarakat akan bisa lebih meningkatkan lagi dari sebelumnya, karena saya ingin kota Martapura menjadi icon dari OKU Timur,"terangnya.

Kadin PMD OKU Timut H Rusman menambahkan, selain di Kecamatan Martapura yang menerima BLT DD secara simbolis, ada dua kecamatan lagi yang menerima BLT DD tersebut yakni Kecamatan Buay Pemuka Peliung dan Kecamatam Buay Madang. Untuk Kecamatan Bunga Mayang dan Jayapura diserahkan oleh camat masing-masing.

"Saya harap bantuan BLT DD ini bisa difungsikan dengan sebaik-baiknya dan bermanfaat bagi masyarakat maupun keluarga yang menerimanya, khususnya di kecamatan Martapura,"imbuhnya.

BLT

Share

Ads