LAHAT, GLOBALPLANET. - Orang nomor satu di Sumsel yang sering di sapa HD itu, meninjau langsung lokasi kebakaran. Bahkan, dirinya sangat berduka dan prihatin atas musibah yang dialami kelurganya di Kabupaten Lahat.
" Musibah ini merupakan pelajaran bagi kita semua. Tidak satupun dari kita yang menginginkanya. Ini bukti ketidakberdayaan manusia. Ini cara Allah mengingatkan kita semua, cara allah menguatkan iman kita," Kata HD dihadapan ratusan warga yang menjadi korban kebakaran. Jumat (9/10)
" Untuk itu, ini pelajaran berharga sehingga tidak kembali terulang. Kepada para korban agar bersabar dan mari kita bangkit," kata HD lagi
Kemudian HD juga berjanji, Pemprov Sumsel bersama Pemkab Lahat, akan membantu warga yang rumahnya terbakar untuk dibangun kembali dan akan menata pemukiman sehingga kedepan lebih baik. Tak hanya itu, selama enam bulan warga akan ditanggung kebutuhan hidup warga.
Dirinya juga juga mengintruksikan agar warga yang tertimpa musibah dimudahkan dan digratiskn dalam pembuatan ulang dokumen penting seperti ijazah, SIM, Kartu nikah dan lainya.
" Saya intruksikan agar dokumen penting warga yang terbakar bisa kembali dicetak. Dimudahkan dan digratiskan," ujar Deru, dalam kesempatan itu Deru, juga memberikan enam unit handphone kepada warga yang bisa menjawab pertanyaan.
Ditempat yang sama, Bupati Lahat, Cik Ujang, SH menyampaikan apresiasi atas kedatangan dan bantuan yang diberikan Herman Deru.