PALEMBANG, GLOBALPLANET - Ridho, sangat mendukung program ACT. Sehingga, keberadaan ACT tidak hanya mengumpulkan dana dari warga Prabumulih, tetapi sangat bermanfaat membantu kesejahteraan masyarakat.
“Masyarakat Prabumulih merasakan keberadaan ACT,” ujar Orang Nomor Satu di Kota Nanas ini, usai menerima audiensi Perwakilan ACT di ruang kerjanya, Kamis (30/9/2021).
Dia menekankan, agar ACT terus menjalankan programnya guna membantu masyarakat Prabumulih. Khususunya, membantu masyarakat tidak mampu. “Kita harapkan ACT, punya kontribusi lewat programnya membantu masyarakat Kota Nanas ini,” pesannya.
Branch Manager ACT, Yusmiawati mengajak Pemkot berkolaborasi dan bersinergi dalam program Prabumulih berwakaf. Dan, hasil audiensi Wako sangat mendukung program ACT.
“Besok (1/10/2021), ada bazar kuliner. Kita undang 500 warga, kita berikan bantuan nantinya. Kita mengandeng pelaku UMKM, telah bekerja sama dengan ACT,” tukasnya.
Program ini, aku Yusmiawati, sangat membantu pejuang nafkah. Seperti; tukang ojek, ojol, penyapu jalan, petugas kebersihan, dan lainnya. “Semoga program kita ini bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.