loader

Danrem 044 Gapo Kunjungi Lokasi Banjir Muratara, Salurkan Bantuan dan Siagakan Prajurit

Foto

MURATARA, GLOBALPLANET - Kepedulian terhadap korban banjir di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumsel ditunjukkan Danrem 044 Garuda Dempo (Gapo), Brigjen TNI Muhammad Thohir.

Brigjen TNI Muhammad Thohir bersama Bupati Muratara Devi Suhartoni dan Dandim 0406 Lubuklinggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan meninjau secara langsung jembatan penghubung Desa Batu Gajah Lama dan Desa Batu Gajah Baru yang putus diterjang banjir.

Danrem juga menyalurkan paket sembako secara simbolis kepada Kades Batu Gajah Baru, Batu Gajah Lama, Desa Noman dan Maur.

“Korem serta pemerintah daerah tidak akan tinggal diam melihat kondisi jembatan putus, kita akan berusaha secepatnya bisa diperbaiki,” kata Dandrem di hadapan warga Desa Batu Gajah Baru, Selasa (2/1/2024).

Kegiatan ini merupakan kepedulian TNI terhadap korban banjir di Kabupaten Muratara. Dengan memberikan bantuan yang dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terkena musibah banjir. 

“Apa yang bisa kami bantu untuk masyarakat akan kita coba bantu, dengan tetap berkomunikasi dengan pemerintah setempat dan warga,” kata Thohir.

Selain itu, Danrem bersama Bupati dan Dandim 0406 Lubuklinggau juga menyempatkan diri untuk mendengarkan keluh kesah dan harapan warga agar akses jalan mereka bisa cepat dibangun atau diperbaiki, sehingga warga dan anak-anak sekolah tidak kesulitan.

“Jembatan putus ini sangat berdampak terhadap anak-anak sekolah, yang sudah mulai masuk sekolah, apabila memang nantinya diperlukan lagi speedboat akan disiapkan,” katanya.

Bupati Muratara Devi Suhartoni sangat mengapresiasi kedatangan Danrem 044 Gapo dan Dandim 0406 Lubuklinggau, yang secara langsung meninjau lokasi banjir dan jembatan putus di Desa Batu Gajah Lama dan Batu Gajah Baru. 

“Saya sangat berterima kasih kepada Kodam II Sriwijaya melalui Danrem 044 Gapo dan Dandim 0406 Lubuklinggau, kita selalu bersinergi,” katanya.

Banjir yang terjadi di hari terakhir tahun 2023 ini menggenangi wilayah Kecamatan Karang Jaya, Karang Dapo, Rupit dan Rawas Ilir. Jumlah warga terdampak banjir sekitar 15.000 jiwa. Personel Kodim 0406 Lubuklinggau berserta jajarannya tetap berada di lokasi terdampak banjir, guna membantu apa yang diperlukan.

Baitarahma, guru Madrasah Batu Gajah Baru menyampaikan terima kasih kepada Danrem beserta unsur pemerintah yang telah datang di Desa Batu Gajah Baru.

“Besar harapan kami agar jembatan segera bisa dibangun atau diperbaiki agar kami terutama anak-anak bisa beraktivitas dengan baik,” harapnya. 

Share

Ads