MUBA, GLOBALPLANET - Dengan semangat kepedulian yang tinggi, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) bersama masyarakat berhasil menghimpun dan menyalurkan donasi sebesar Rp 245 juta untuk warga Palestina. Ini adalah langkah nyata dalam menunjukkan solidaritas kita terhadap sesama.
Ketua Yayasan AKSI Gaza Ali Amril mengungkapkan, dana sumbangan yang terkumpul berasal dari seluruh elemen di Kabupaten Muba, termasuk jajaran Forkopimda. “Alhamdulillah, pada hari Jum’at, 30 Agustus 2024, Aliansi Kemanusiaan Indonesia (AKSI) bersama dengan Aliansi Masyarakat Musi Banyuasin Sumatera Selatan telah berhasil mendirikan Dapur Umum dan menyediakan Bantuan Air Bersih di Gaza Selatan. Dana tersebut telah diterima langsung oleh Ismail, perwakilan AKSI Cabang Gaza Palestina,” ujarnya.
Dukungan Berkelanjutan
Ali Amril menambahkan bahwa mereka berencana untuk mendirikan mushola darurat, dan mengajak seluruh masyarakat Muba untuk turut berpartisipasi. “Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Musi Banyuasin yang telah berkontribusi. Mari kita terus #berkolaborAKSI dalam kebaikan! Setelah ini, kami akan membuat mushola darurat yang membutuhkan dana sebesar Rp 350 juta. Kami masih menghimpun dana dari masyarakat Muba yang ingin berpartisipasi,” jelasnya.
Rekening Donasi:
-BSI: 765 6000 311
-Mandiri:157 006 0000 313
-Konfirmasi Donasi: 0813 1320 0900 (AKSI)
Ucapan Terima Kasih dari Pj Bupati Muba
Pj Bupati Muba, H Sandi Fahlepi, menyampaikan rasa syukur dan bahagia atas penyaluran donasi ini. “Bantuan yang disalurkan melalui Yayasan Aksi Gaza adalah wujud perhatian dan solidaritas dari Keluarga Besar Pemkab Muba dan masyarakat Muba untuk meringankan penderitaan rakyat Palestina. Terima kasih kepada semua elemen dan masyarakat Kabupaten Muba. Semoga sumbangan ini dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita di Palestina, amin,” pungkasnya.
Lanjut "Mari kita terus berkontribusi dan berbagi kebaikan untuk mereka yang membutuhkan,"tutupnya.