USA, GLOBALPLANET. - Dari penghitungan sementara Trump memperoleh 53 persen, dan Joe Biden dari Partai Demokrat mengantongi 45 persen.
Sementara di Florida yang memiliki 29 electoral votes, jumlah suara yang dihitung sudah sebanyak 94 persen dan untuk sementara Trump memperoleh 51 persen, sementara Biden memperoleh 47 persen.
Adapun di Texas yang memiliki 38 electoral votes, sebanyak 85 persen suara telah dihitung, dan Trump untuk sementara mengantongi hampir 52 persen, meninggalkan Biden yang memperoleh hampir 47 persen.
Pertarungan sengit juga terjadi di Wisconsin, Virginia dan North Carolina. Di ketiga negara bagian itu pun untuk sementara Trump memimpin.
Sejauh ini Biden telah mengantongi 192 suara dari 271 minimal suara yang dibutuhkan untuk menang. Sementara Trump mengantongi 114 suara. Walau begitu, jalan kemenangan Trump belum tertutup dilansir dari RMOL.id.