loader

Ada Pedagang Suspect Corona, Pasar Kebon Semai Tutup Sampai Tanggal 6 Juni

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Berdasarkan pantauan, lokasi tampak sepi, kios-kios kosong dan pasar terlihat gelap. Padahal biasanya, pasar ramai dikunjungi konsumen hingga siang hari.

Beberapa karyawan sempat berkumpul di halaman pasar untuk mengecek kondisi lokasi, sebelum pihaknya bersamaan melakukan rapid test masal di pusksesmas setempat sesuai arahan Sekretaris Derah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa.

"Pasar baru buka lagi tanggal 6 Juni, hari ini 20 karyawan mulai petugas keamanan, parkir dan pengelola pasar rapid test. Setelahnya lanjut 300 pedagang dijadwal rapid test di puskesmas dekat sini," ujar Arifin Wakil Pengelola Pasar Kebon Semai, Selasa (26/5/2020).

Sejauh ini, pengelola pasar dan petugas gugus tugas COVID-19 melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Palembang sudah melakukan upaya sterilisasi penyemprotan desinfektan di sebagian lingkungan tepatnya di halaman depan pasar.

"Di luar sudah tapi arah belakang belum. Karena nunggu koordinasi lagi sama dinkes waktunya kapan," tegasnya.

Berdasarkan informasi yang diterima, pedagang meninggal tersebut memiliki penyakit bawaan yakni diabates melitus dan sempat adapenolakan pasien di 2 rumah sakit swasta Palembang.

"Infonya sebelum dibawa ke RS Pusri dan meninggal di sana, dia (pasien terduga COVID-19) ditolak di Rumah Sakit Siloam dan Hermina kemarin (25/5). Menurut cerita Ia positif sesudah di test rapid di RS Siloam," ungkapnya.

 

Share

Ads