PALEMBANG, GLOBALPLANET - Camat Tanjungpura, Taufik Rieza, menyebutkan ada 11.268 paket sembako yang akan disalurkan untuk warga yang tinggal di 18 desa dan 1 kelurahan.
Isi sembako itu, ujar Taufik, terdiri dari beras 10 kg, gula pasir 2 kg, minyak makan kemasan 2 kg, dan 20 bungkus mie instan. Bantuan itu diperuntukkan bagi 11.268 keluarga.
"Paket sembako itu dikirim Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona atau Virus Disease (Covid-19) Povinsi Sumut, menggunakan 16 truk fuso, pada Selasa subuh," kata Taufik.
Dari informasi yang ada, Desa Pematang Cengal menerima 1.464 paket, Desa Serapuh Asli 246 paket sembako, Desa Karya Maju 401 paket, Desa Baju Kuning 372 paket, Desa Tapak Kuda 217 paket, Desa Kuala Serapuh 199 paket.
Lalu, untuk Kelurahan Pekan Tanjungpura 1.622 paket, Desa Suka Maju 570 paket, Desa Paya Perupuk 448 paket, Desa Pematang Serai 627 paket, Desa Pekubuan 1.077 paket.
Desa Bubun 392 paket, Desa Lalang 344 paket, Desa Kuala Langkat 208 paket, Desa Pematang Cengal Barat sebanyak 252 paket, Desa Pematang Tengah 499 paket, Desa Pantai Cermin 1.134 paket, Desa Teluk Bakung 626 paket, dan Desa Pulau Banyak 570 paket.