loader

Jelang Pilkada, Bawaslu OKU Timur Gelar Raker Gakkumdu

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Demikian diungkapkan Ketua Bawaslu OKU Timur Ahmad Gupron, SE, pada Sabtu (25/07/2020), mengatakan, peserta Kegiatan Reker terdiri dari Ketua dan Anggota Bawaslu OKU Timur, Koordinator Sekretariat Bawaslu OKU Timur, Pihak Polres OKU Timur,  Kasat Reskrim, KBO Reskrim, Kanit Idik II (Pidsus), Penyindik Pembantu, dan Pihak Kejaksaan Negeri Tinggi OKU Timur  Kasi Pidum, Ajun Jaksa Madya, dan Intel Politik OKU Timur.

"Sesuai dengan amanat Undang Undang, Bawaslu sebagai pihak pengawas penyelenggaraan Pemilu bersama dengan aparat penegak hukum kepolisian dan kejaksaan membentuk Sentra Penegakan Hukum (Sentra Gakkumdu). Sentra Gakkumdu dibentuk disetiap jenjang wilayah baik dilevel provinsi maupun kabupaten/kota,"ujarnya.

Dia menambahkan, oleh karena itu, dalam rangka meningkatkan kualitas pengawasan seluruh tahapan Pilkada di daerah, menjadi penting untuk menyamakan persepsi serta membangun kesepahaman bersama tentang pola penanganan dugaan tindak pidana Pemilu khususnya dalam Pilkada Serentak 2020.

Selain itu, dengan Raker Sentra Gakkumdu peserta khususnya penegak hukum dapat mengetahui dan memahami seluruh tahapan penyelenggaraan Pilkada Serentak  2020 dengan baik. "Karena, kasus dugaan tindakan pidana Pemilu berlangsung dalam keseluruhan tahapan itu," katanya.

Raker Sentra Gakkumdu ini membahas tentang program dan rencana kerja diantaranya penerapan protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 pada saat melakukan kegiatan sosialisasi Gakkumdu. Bimtek tentang penindakan pelanggaran, kegiatan pelatihan, kunjungan dan beberapa program dan kerja lainnya dalam menghadapi Pilkada di OKU Timur, serta melakukan evaluasi berkaitan dengan pola penanganan dugaan pelanggaran maupun. dugaan pidana Pemilu sebelumnya sehingga dapat dijadikan perbaikan untuk penanganan Pilkada serentak 2020.

"Raker sangat penting untuk memantapkan kerja petugas kita,"terangnya.

Share

Ads