PALEMBANG, GLOBALPLANET. - Lakalantas antara truk minyak CPO bernomor polisi B 9363 OYM dan tronton B 9513 AR bermuatan karet seberat dua puluh ton.
Untungnya tidak memakan korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun bodi depan mobil truk bermuatan minyak CPO mengalami hancur lantaran menghantam bagian tengah mobil tronton.
Sementara Agus, pengurus mobil truk CPO milik PT Anigos Jaya Perkasa mengatakan, peristiwa lakalantas bermula mobil perusahaannya melaju dari arah Jembatan Fly Over Tanjung Api-Api mengarah ke arah Gasing, Kabupaten Banyuasin.
"Ketika di lokasi kejadian, ada mobil tronton bermuatan karet hendak memutar ke kanan. Diduga sang sopir truk CPO tak melihat jika mobil tronton itu hendak berbelok," ujarnya.
Tak sempat mengelak, mobil CPO itu menghantam begitu keras bagian tengah bak mobil tronton itu.
Atas kejadian ini, muatan truk tronton berupa karet berhamburan keluar jalan hingga menutup separuh ruas jalan Letnan Harun Sohar. Sementara sopir dan kernet kedua mobil selamat dari lakalantas ini.
Agus menambahkan saat ini mobil tersebut sudah dibawa oleh petugas kepolisian di Pos Laka 603 Musi II Palembang.