PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - "Kita optimis tahun ini tercapai 100% masyarakat Kota Palembang terdaftar KIS. Sebab Pemkot Palembang menganggarkan dana sebesar Rp 8 miliar untuk tahun 2021," katanya, Kamis (1/10/2020).
Dikatakan Fitrianti, saat ini masih ada sekitar 200 ribu jiwa yang belum terdaftar di KIS. Oleh karena itu, pihaknya mengerahkan instansi terkait untuk melakukan pendataan agar semua masyarakat khususnya prasejahtera dapat menikmati layanan kesehatan gratis.
"Jangan takut, meski belum mempunyai KIS mereka tetap bisa berobat di Puskesmas-Puskesmas dan RSUD Bari Palembang dengan cara membawa KTP sembari mengurus KIS-nya tersebut," tegas dia.
"Untuk warga prasejahtera yang kesulitan untuk berobat, pemerintah Kota Palembang mempunyai program pelayanan kesehatan gratis. Bahkan untuk warga yang belum mempunyai KIS," sambung dia.