PRABUMULIH, GLOBALPLANET.news - “Kalau proyek KUA Kecamatan Prabumulih Barat, sudah 95 persen selesai. Tinggal pengerjaan akhir saja,” ujar Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Prabumulih, Drs H Yeri Taswin MPdI dibincangi awak media di ruang kerjanya, Senin (5/10/2020).
Sambung Yeri, pembangunan KUA Prabumulih Barat memang lebih cepat 2 bulan dari jadwal ditetapkan. Sementara itu, kata dia, pembangunan Gedung PLHUT progressnya mencapai 75 persen.
“Sejauh ini, bangunan PLHUT proyeknya masih sesuai jadwal. Ditargetkan, akhir Nopember pembangunannya selesai,” terang pria asal OKU ini.
Sebelum ditempati, sebut ayah tiga anak ini meubelernya akan diisi terlebih dahulu. Dan, memang akunya diluar biaya proyek pembangunan gedung.
“Setelah selesai, kedua proyek itu akan ada serah terima kepada Kemenag selaku pengelola bangunan. Proyek PLHUT menelan biaya sekitar Rp 1,8 miliar dan proyek KUA Kecamatan Prabumulih Barat menelan biaya Rp 1,6 miliar,” tukas Yeri, sapaan akrabnya.
Sebutnya, sejak awal proyek pembangunan kedua gedung tersebut. Ia menekankan, agar pihak ketiga menekankan, masalah mutu dan kualitas proyek.
“Proyek selesai sesuai jadwal, dan mutu kualitas bangunan baik. Sehingga, tidak menimbulkan masalah di belakang hari. Apalagi, masih ada masa perawatan sekitar 6 bulan jadi tanggung jawab pihak ketiga,” tandasnya.