loader

Seluruh Pegawai BKPSDM OKU Timur Jalani Swab

Foto

OKUT, GLOBALPLANET. - Pengumuman tutup sementara pelayanan secara langsung tertuang pada Pengumuman dengan nomor 800/1296/BKPSDM Sekr/2020 dikeluarkan pada 09 Oktober 2020 ditandatangani Kepala BKPSDM OKU Timur Sutikman, SPd, MM.

Pengumuman berisikan, dalam rangka sterlisasi pegawai dan ruang kerja di lingkungan BKPSDM OKU Timur sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19 dengan ini disampaikan pelayanan secara langsung ditutup sementara dari Jumat hingga Senin 12 sampai 16 Oktober 2020. Pelayanan kepegawaian tetap dilaksanakan secara daring.

Kepala BKPSDM OKU Timur Sutikman, SPd, MM, pada Senin (12/10/2020) menjelaskan, dalam rangka mengantisipasi dan mencegah serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19, pihaknya mengambil keputusan untuk melakukan swab bagi seluruh pegawai di instansi yang dipimpinya.

Selain itu juga langkah lain yang dilaksanakan dengan melakukan seterilisasi terhadap pegawai dan ruang kerja. Meskipun demikian pelayanan tetap berjalan dengan menggunakan cara daring. Namun bagi pegawai yang datang untuk mengantarkan berkas tetap diterima tapi tidak bisa secara langsung bertemu dengan petugas namun diwajibkan menunggu di ruang tunggu yang sudah disediakan dan tetap mematuhi protokol kesehatan,ujarnya.

"Kita memang melakukan Swab bagi seluruh pegawai bukan berarti sudah ada yang positif tapi untuk memutus mata rantai. Terlebih BKPSDM tempat pelayanan. Namun yakinlah pelayanan  tidak terhambat pelayanan karena tetap bisa dilakukan," ungkapnya.

Share

Ads