PALI, GLOBALPLANET.news - Sebelumnya, Pemerintah Daerah (Pemda) PALI juga telah menerima penghargaan ketiga predikat WTP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, yang diterima langsung oleh Bupati PALI H Heri Amalindo pada 24 Juni 2020 lalu di Jakarta.
Diketahui, Bumi Serepat Serasan untuk pertama kali pada tahun 2017 atas laporan keuangan tahun anggaran 2016. Kemudian, pada tahun 2019 atas laporan keuangan tahun anggaran 2018, serta terakhir pada Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) tahun 2019.
Pemberian penghargaan WTP diberikan oleh Kepala Kanwil Provinsi Sumatera Selatan Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan RI, Tauhid SE, Jumat (23/10/2020) di Aula kantor bupati PALI dengan disaksikan sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemkab PALI.
"Dengan usia yang masih muda, PALI berhasil meraih penghargaan opini WTP tiga kali berturut-turut. Ini tentu capaian yang luar biasa," kata Tauhid.
Sementara itu, Asisten II Husman Gumanti menyatakan bahwa penghargaan itu diraih tidak lepas dari kerja keras dan kerja sama seluruh OPD yang ada dilingkup Pemda PALI.
"Penghargaan WTP ini untuk ke tiga kalinya. Tentu prestasi ini perlu kita pertahankan, untuk itu kita harus tetap menjaga kinerja diseluruh lapisan," pungkasnya.