loader

Lantik CPNS, Cik Ujang: Sebelum 10 Tahun jangan Keluar dari Lahat

Foto

LAHAT, GLOBALPLANET. - Cik Ujang menegaskan, dirinya tidak ingin mendengar ada CPNS yang baru saja dikukuhkan minta pindah.

"Sebelum 10 tahun bekerja dengan alasan apapun, jangan minta pindah. Jangan sampai ketelinga saya, minta bantu teman, tetangga, datang kerumah pak Bupati, Pak Wabup atau Ketua DPR untuk minta tolong agar pindah dengan segala alasan," tegas Cik Ujang, Rabu (6/1/2021).

Namun, orang nomor satu di Bumi Seganti Setungguan itu meminta agar dapat mensyukuri apa yang telah diraih. Karena, untuk menjadi seorang abdi negara dan abdi masyaarakat ini bersaing diantara ribuan orang agar bisa lulus. 

"Syukurilah dan berdoalah sudah lulus. Bantu pak Bupati membangun Kabupaten Lahat, mensejahterakan masyarakatnya. Berikan pelayanan kepada masyarakat, seperti dokter layani masyarakat, guru berikanlah dan bantulah ilmu untuk anak anak di kabupaten Lahat sehingga Lahat sehat damai, aman dan sejahtera," sampainya.

Share

Ads