loader

Curah Hujan Tinggi, Dewa Instruksikan PUPR Pastikan Lokasi Rawan Banjir

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - "Laporan PUPR genangan banjir sudah menurun, tapi saya belum puas. Saya minta ke PU per hari harus keliling lapangan dan mengurangi kerja di kantor. Sehingga titik genangan diketahui dan bisa menurun, " tegas Dewa, usai Rapat Paripurna di DPRD Palembang, Senin  (18/1/2021). 

Seperti yang diketahui, hujan deras hingga sedang mengguyuri Kota Palembang sejak Minggu (17/1/2021) malam hingga pagi hari ini Senin (18/1/2021) dan masih terus berlangsung hingga siang hari ini. 

Menyikapi tingginya curah hujan, dia juga minta PU bersama tim percepatan banjir terus ke lapangan. Apalagi hari ini potensi genangan cukup tinggi. Genangan air hanya berkurang di lokasi yang sudah memiliki pompanisasi. 

"Saya masih menunggu laporan dari PUPR terkait berapa titik genangan banjir di Kelurahan dan Kecamatan, " katanya

Dewa menambahkan, di tahun ini Gubernur Sumatera Selatan ingin mengurangi dampak banjir di Kota Palembang, selain itu, Pemprov Sumsel juga ingin mensupport Palembang dalam hal persampahan dan tempat kumuh. 

"Pak Gubernur ingin support kita disitu, makanya Dinas PUPR Kota Palembang bersama Balai Nasional sejak pagi ini sudah meninjau beberapa titik yang anggarannya dialokasikan dari APBN digunakan untuk menangani genangan air, " tutupnya 

 

Share

Ads