BANYUASIN, GLOBALPLANET - Penyerahan SK CPNS tersebut digelar di Lapangan Pemkab Banyuasin, (21/1/2021).
Bupati Banyuasin H Askolani, SH, MH didampingi Sekda Dr H M Senen Har, SIP, MSI mengatakan alasan memilih lokasi untuk penyerahan SK CPNS dilapangan terbuka karena masih situasi Pandemi Covid-19.
“Ada 250 orang CPNS yang menerima SK sesuai dengan formasi penerimaan CPNS tahun 2019. Saya minta ASN disiplin bekerja dan dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab di tempatnya bekerja masing-masing,” pintanya.
Ia menyebutkan, ada filosofi dengan dijemur di bawah terik matahari, supaya mencegah penyebaran Covid-19. Meskipun ada kerumunan, tetapi tetap memperhatikan Prokes.
“Tubuh kita sehat dengan sinar pagi matahari terdapat vitamin D, baik untuk kesehatan dalam mencegah terserang virus,”jelasnya.