loader

Semangati Para Babinsa, Danramil 0201-01/MB: Laksanakan Tugas dengan Baik dan Penuh Ikhlas

Foto

MEDAN, GLOBALPLANET.news - "Saya juga berharap para Babinsa jaga kesehatan dalam setiap penugasan kapan pun dan di mana pun, agar kita semua tetap bisa melaksanakan tugas yang diberikan pimpinan. Kita juga jangan lupa kita untuk selalu bersyukur dan berdoa kepada Sang Pencipta agar senantiasa kita dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh dengan keikhlasan," ujar Kapten CZI AH Pasaribu kepada para Bainsa di Markas koramil 01/MB, Senin (26/4/2021).

Ia mengingatkan agar para Babinsa untuk tetap menjaga kebugaran agar bisa setiap saat melaksanakan S3B demi mendukung dan melaksanakan tugas pokok Babinsa sebagai Satuan Komando Teritorial dan satuan Komando Wilayah (Satkoter/Satkowil) yang diperintahkan oleh Komandan Satuan. 

"Dengan demikian Babinsa selalu siap bergerilya di wilayah binaan masing-masing sesuai kebutuhan," ujar Kapten CZI AH Pasaribu. 

Salah satu Babinsa Koramil 0201-01/MB, Sertu Sumarna atau yang akrab disapa AA, kepada media membenarkan apa yang diucapkan Kapten CZI AH Pasaribu. AA sendiri mengaku mendapatkan wilayah pembinaan di Kelurahan Glugur kota, Kecamatan Medan Barat. Ia mengaku sebagai Babinsa tidak mengenal kata lelah, letih ,lesu. "Kami juga tidak mengenal istilah libur atau tanggal merah," kata AA.

Hal itu tetap dilaksanakan sepanjang para Babinsa, kata AA, tetap dibutuhkan oleh masyarakat selaku warga binaan Babinsa. 

"Kami siap melayani dan sebisa kami selaku Babinsa untuk memberikan solusi dan arahan kepada warga yang membutuhkan sesuai dengan Santi Aji atau menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekeliling," tegas Sertu Sumarna.

 

Share

Ads