loader

Vaksinasi Warga Kota Palembang Terus Dilakukan, Kelompok Lansia Paling Lambat

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Palembang hingga 11 Juni 2021, sasaran vaksinasi tahap 1 mencapai 138.864 orang atau 49 persen dari total sasaran. Dari jumlah tersebut, sasaran vaksinasi tahap 2 baru mencapai 109.780.

Dari sasaran SDM kesehatan sudah melampaui target yakni 17.458 orang yang vaksin tahap 1 dari jumlah sasaran 14.780 orang, sedangkan 1.310 diantaranya sedang tertunda. Untuk tahap 2 SDM kesehatan sudah 14.702 (99 persen). 

Kemudian kelompok sasaran petugas publik yang pada tahap 1 juga melebihi target dari 88.665 petugas pelayan publik ada 89.937. Tertunda 1.752 orang pada kelompok ini di tahap 1. Untuk tahap 2 sebanyak 67.081 orang. 

Terakhir pada kelompok lansia, dari 181.030 sasaran capaiannya baru 17 persen saja atau 31.469 orang pada vaksinasi tahap 1, dan 665 diantaranya tertunda. Sementara pada tahap 2 vaksinasi lansia sudah mencakup 29.997 orang. 

Plt Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Palembang, Mirza Susanty mengatakan, lambatnya vaksinasi lansia disebabkan faktor komorbid hingga ketidaksediaan lansia untuk divaksin. 

Meski demikian pihaknya tetap berupaya agar vaksin yang ditujukan kepada lansia tetap terealisasi. "Kita terus berusaha agar vaksinasi lansia berjalan dengan cepat," kata dia.

"Kita akan terus mempercepat proses vaksinasi dengan menggelar vaksin di kantor Kecamatan dan Kelurahan masing-masing supaya lebih mudah dijangkau," ujar Mirza, Minggu (13/6/2021).

Share

Ads