loader

Disenggol Mobil Kontainer, Ibu Muda di Palembang Kehilangan Anak Sulung

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - Peristiwa kecelakaan lalu lintas itu terjadi saat Septi mengendarai sepeda motor Nopol BG 4146 ABQ dengen membonceng tiga anaknya. Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil kontainer menyalip dengan kecepatan tinggi.

Mobil kontainer tersebut menyenggol motor yang dikendarai korban. Akibatnya, korban bersama ketiga anaknya.

"Saya mengendarai motornya pelan sekali dan jalan dipinggiran menuju arah Kertapati, tiba-tiba mobil kontainer menyalip dengan kecepatan tinggi lalu menyenggol kami hingga terjatuh. Kejadiannya sangat cepat," beber Septi, Kamis (24/6/2021).

Lanjut Septi, saat berboncengan posisi korban yang merupakan anak sulung berada dibagian belakang. "Posisi anak saya yang meninggal dunia itu, duduk di belakang sekali setelah anak ketiga saya. Jadi posisinya, anak kedua saya duduk di depan saya, anak ketiga dan anak sulung saya," jelas Septi.

Sementara mobil kontainer warna hijau dengan nopol BK 8208 VY yang menabrak motor saat ini sudah diamankan oleh warga dan petugas Satlantas Polrestabes Palembang ke Pos Laka Lantas Musi II Palembang.

"Mobil kontainer yang menyerempet motor saya itu langsung diamankan warga setempat setelah kejadian kecelakaan. Dan alhamdulillah ada orang yang mau mengantarkan kami ke IGD RSUD Bari Palembang," tukasnya.

Diketahui dari petugas Laka Lantas, mobil kontainer yang menyerempet motor milik Septi merk Honda Beat Nopol BG 4147 ABQ memiliki nomor polisi BK 8208 VY ini berasal dari Riau membawa sembako menuju Jakarta. 

Share

Ads